• SMA NEGERI 2 PINGGIR
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

Ini Rahasia Finlandia Punya Sistem Pendidikan Terbaik di Dunia, Tidak Ada Rangking

Sistem pendidikan di Finlandia dikenal sebagai yang terbaik di dunia. Selain gratis, sistem pendidikannya mengusung kurikulum yang fokus pada perkembangan anak sebagai pembelajar seumur hidup.
Di Finlandia, pemerintah sangat serius membangun pendidikan selama beberapa dekade terakhir. Bahkan, pendidikan telah menjadi salah satu landasan kesejahteraan masyarakat Finlandia.

Dalam satu dekade terakhir, negara ini telah mengalami kemajuan pesat dalam hal membaca, matematika, dan literasi sains. Hal ini karena sebagian besar karena guru-gurunya dipercaya untuk melakukan apa pun untuk mengubah kehidupan generasi muda.

Lantas apa rahasia lain yang membuat sistem pendidikan Finlandia sangat baik?

Fondasi yang Kuat di Bidang Literasi
Saat tidak sedang belajar sains, geografi, dan matematika, anak-anak berusia 9 dan 10 tahun di Finlandia akan membuka buku yang bertumpuk. Mereka secara perlahan-lahan akan membaca satu demi satu, dan melahap semua lusinan buku.

Proses ini bukanlah hal instan. Sebab, transformasi sistem pendidikan Finlandia dimulai sekitar 40 tahun yang lalu sebagai pendorong utama rencana pemulihan ekonomi negara tersebut.

Proses ini mulai terlihat pada 2000, ketika hasil pertama dari Program Penilaian Siswa Internasional (PISA), menunjukkan bahwa generasi muda Finlandia adalah pembaca muda yang terbaik di dunia, sebagaimana dijelaskan dalam Smithsonian Magazine.

Guru Sangat Mengenal Setiap Siswanya
Guru-guru di Finlandia dipilih dari 10 persen lulusan terbaik negara untuk mendapatkan gelar master di bidang pendidikan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru.

Hasilnya yang paling sederhana, guru-guru yang tersebar di berbagai wilayah, dapat mengenal setiap siswanya. Jika salah satu metode gagal, guru akan berkonsultasi dengan rekannya untuk mencoba metode lain.

Guru di negara Nordik tersebut juga sangat menikmati tantangan yang ada. Hampir 30 persen anak-anak Finlandia menerima bantuan khusus selama sembilan tahun pertama mereka bersekolah.

Selain itu, guru dari seluruh negara juga berkontribusi pada kurikulum nasional yang memberikan pedoman pendidikan, bukan tata cara pendidikan.

Tidak Ada Sistem Ranking
Sistem pendidikan di Finlandia tidak memiliki tes atau ujian yang diwajibkan, kecuali satu ujian pada akhir tahun terakhir siswa di sekolah menengah atas.

Selain itu, tidak ada juga pemeringkatan. Hal ini yang membuat kualitas siswa di Finlandia bisa berkembang secara maksimal. Sebab, tidak ada perbandingan atau persaingan antar siswa, sekolah atau daerah.

Anak-anak Finlandia memiliki kesempatan yang baik untuk mendapatkan pendidikan dengan kualitas yang sama, tidak peduli apakah dia tinggal di pedesaan atau di kota universitas.

"Kesetaraan adalah kata terpenting dalam pendidikan Finlandia" kata Olli Luukkainen, presiden serikat guru Finlandia.

Sembilan puluh tiga persen warga Finlandia lulus dari sekolah menengah akademik atau kejuruan dan 66 persen melanjutkan ke pendidikan tinggi.

"Kami mempersiapkan anak-anak untuk belajar cara belajar, bukan cara mengikuti ujian. Kami tidak terlalu tertarik dengan PISA. Bukan itu yang menjadi tujuan kita," kata Pasi Sahlberg, mantan guru matematika dan fisika di Finlandia.

Sistem Pendidikan Finlandia Sekarang
Melansir laman The Fulbright Finland, pendidikan di Finlandia sangat mendukung kesetaraan sosial dan peduli dengan pembelajaran seumur hidup.

Kurikulum inti baru untuk pendidikan pra-sekolah dasar dan sekolah dasar yang diadopsi pada 2016, yang berfokus pada pembelajaran, bukan pengarahan.

Adapun sistem pendidikan Finlandia terdiri dari:

1. Pendidikan dan pengasuhan anak usia dini yang diberikan kepada anak sebelum wajib belajar dimulai

2. Pendidikan pra-sekolah dasar yang diberikan kepada anak-anak pada tahun sebelum dimulainya wajib belajar

3. Pendidikan dasar sembilan tahun (sekolah komprehensif) yang bersifat wajib

4. Pendidikan menengah atas, yaitu pendidikan menengah atas umum atau pendidikan dan pelatihan kejuruan

5. Pendidikan tinggi disediakan oleh universitas dan universitas ilmu terapan. Selain itu, pendidikan orang dewasa tersedia di semua tingkatan.

Sumber :

 https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-7161181/ini-rahasia-finlandia-punya-sistem-pendidikan-terbaik-di-dunia-tidak-ada-ranking.


Tulisan Lainnya
Disiplin Positif dan Nilai-Nilai Kebajikan Universal

Teori Kontrol (Dr. William Glasser) Selanjutnya psikiater dan pendidik, Dr. William Glasser dalam Control Theory yang kemudian hari berkembang dan dinamakan Ch

17/04/2025 11:53 - Oleh Administrator - Dilihat 1154 kali
BAGAIMANA MENGGERAKKAN MANUSIA: MENUNTUN KEKUATAN KODRAT MANUSIA

Berpikir strategis dan menguatkan lingkaran pengaruh Bapak/Ibu tentu memahami bahwa perubahan yang sifatnya transformatif demi menjangkau kepentingan lebih banyak murid tidak akan mamp

22/01/2025 07:59 - Oleh Administrator - Dilihat 198 kali
BAGAIMANA MANUSIA TERGERAK

  "Perubahan yang kita lakukan di pendidikan harus menuju pada suatu titik yang memanusiakan manusia dan memperkuat nilai kemanusiaan kita." (Iwan Syahril Dirjen GTK Kemdikb

10/12/2024 11:34 - Oleh Administrator - Dilihat 244 kali
Sholat jumat di SMA negeri 2 Pinggir

Musholla yang dimiliki bukan menjadi hambatan dalam pelaksanaan rutin bagi kaum laki-laki muslim di SMAN 2 Pinggir untuk melaksanakan sholat jumat. Kegiatan sudah menjadi program rutin

13/11/2024 08:58 - Oleh Administrator - Dilihat 202 kali
Filosofi Ki Hajar Dewantara

Potret pendidikan Indonesia sejak zaman kolonial hingga kini Bapak/Ibu, mengawali refleksi filosifis Pendidikan Indonesia, Anda diminta untuk menyimak video "Pendidikan Zaman Kolonia

15/10/2024 08:56 - Oleh Administrator - Dilihat 4179 kali
Selamat hari pendidikan nasional 2024

Dalam rangka memperingati hari pendidikan nasional 2024, sekolah melaksanakan upacara bendera dengan menggunakan pakaian adat seluruh indonesia. Dalam upacara ini, kepala sekolah memba

02/05/2024 15:01 - Oleh Administrator - Dilihat 292 kali
Selamat menyambut bulan suci Ramadhan 1445H

Bulan Ramadan sudah di depan mata. Tak lama lagi kita berjumpa dengan bulan penuh berkah ini. Siapkan hati untuk mendekatkan diri pada-Nya. Marhaban ya Ramadan. Jika hati seputih awan

08/03/2024 09:29 - Oleh Administrator - Dilihat 307 kali
Tentang Alur Pelaksanaan Observasi untuk Guru

Praktik Kinerja merupakan bagian yang penting dalam Pelaksanaan Kinerja. Praktik ini didasarkan pada sub-indikator yang dipilih oleh Guru melalui Perencanaan Kinerja. Sub-indikator ters

19/02/2024 09:05 - Oleh Administrator - Dilihat 1521 kali
Pengisian Observasi Pada Aplikasi Kinerja di PMM

Pelaksanaan Kinerja merupakan tahap kedua dalam Pengelolaan Kinerja setelah Perencanaan Kinerja yang telah disusun oleh Guru mendapatkan persetujuan dari Kepala Sekolah. Dalam Pelaksana

08/02/2024 08:56 - Oleh Administrator - Dilihat 392 kali
Pengelolaan Kinerja di PMM Memberikan Banyak Kemudahan untuk Guru dan Kepala Sekolah

Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan program rutin SAPA G

31/01/2024 09:40 - Oleh Administrator - Dilihat 3468 kali